Stefan memang terkenal dekat dengan beberapa artis cantik tanah air. Kebanyakan dari mereka merupakan lawan main di sinetron yang dibintanginya atau istilah cinlok alias cinta lokasi.
Wah, siapa saja ya mereka?
Simak ulasannya di bawah ini, seperti dirangkum dari berbagai sumber, Rabu (13/7):
1. Ariel Tatum.
Bukti kedekatan Stefan dan Ariel berembus sejak tahun 2011. Kala itu Stefan tertangkap kamera memberi surprise di ulang tahun Ariel yang ke-15 dengan membawa kue tart dan boneka teddy bear. Bahkan Stefan sempat mencium pipi Ariel di depan teman-teman dan keluarganya. Tak ada yang tahu alasan putusnya Stefan dan Ariel. Meski begitu mereka tetap berteman baik hingga sekarang.
2. Yuki Kato.
Sebelum booming dengan Anak Jalanan, nama Stefan William sebenarnya sudah bersinar sejak tahun 2010 lewat sinetron Arti Sahabat. Berperan sebagai Yudha, Stefan harus berakting mesra dengan lawan mainnya, Yuki Kato. Chemistry mereka yang begitu kuat membuat banyak fans yang berharap Stefan dan Yuki pacaran. Di luar syuting sendiri memang Stefan dan Yuki sering terlihat jalan bersama. Meski begitu Yuki membantah jika mereka pacaran. Menurutnya dirinya dan Stefan hanyalah sebatas teman saja.
3. Natasha Wilona.
Stefan dan Natasha mungkin disebut sebagai pasangan paling fenomenal di antara para artis muda tanah air. Mereka dikabarkan sudah dekat dan pacaran dari tahun 2014. Kemesraan mereka semakin mencuat tatkala didapuk sebagai pasangan di sinetron Anak Jalanan. Chemistry yang dihasilkan pun tak main-main karena memang pada dasarnya mereka adalah pasangan kekasih. Tak jarang juga mereka memamerkan kemesraannya di Instagram.
4. Cut Meyriska.
Hubungan Stefan dan Natasha dikabarkan mulai renggang karena gosip orang ketiga. Orang ketiga itu tak lain adalah Cut Meyriska, pemeran Adriana di sinetron Anak Jalanan. Meski begitu Cut membantah tuduhan tersebut. Cut dan Stefan sudah dekat sejak tahun 2010 dan hanya sebatas teman saja.
5. Celine Evangelista.
Lagi-lagi hubungan Stefan dan Natasha dikabarkan berakhir. Hal ini disebabkan munculnya foto Stefan dan Celine Evangelista terbang ke Manado saat libur lebaran kemarin dari akun instagram @jengk_keliin. Bahkan dalam foto tersebut mereka terlihat mesra bahkan saling merangkul. Hmmm, apakah benar mereka berpacaran?
[brilio]
0 Response to "Wow!!! 5 Artis cantik ini digosipkan sama Stefan William, mana paling cocok?"
Posting Komentar