"INILAH" 5 Masker Alami yang Bisa Bantu Hilangkan Jerawat Di Wajah Kamu

Jerawat datang dan pergi sesuka hati ya Ladies? Masalah dengan jerawat seakan tidak ada habisnya karena hilang dan muncul bergantian posisi seperti di pipi, dagu, dahi, rahang bahkan sampai leher. Ih sangat menyebalkan ya Ladies? Sudah menggunakan krim pembasmi jerawat merek-merek kosmetik dari yang paling murah sampai yang mahal, eh tapi tetap muncul juga. Nah, bagaimana kalau coba secara rutin menggunakan masker-masker alami untuk menghilangkan jerawat? Simak nih ulasannya 5 masker alami untuk menghilangkan jerawat di wajah.

1. Masker Tomat
Buah yang warna merahnya merona dan rasanya asam-asam kecut ini memiliki kadar vitamin A dan C yang tinggi. Kedua vitamin tersebut baik untuk menghilangkan jerawat dan menjaga kesehatan kulit, mengangkat sel-sel kulit mati serta menyingkirkan penyebab radikal bebas di sekitar kita. Cara membuat masker tomat untuk membasmi jerawat yaitu: potong tomat menjadi dua bagian, baurkan tomat secara merata ke seluruh wajah khususnya area yang berjerawat, diamkan beberapa saat dan basuh dengan air hangat. Lakukan pemakaian masker ini secara rutin minimal seminggu 2 kali, karena masker tomat bisa mengeringkan jerawat dan berperan aktif untuk menyamarkan noda bekas jerawat.

2. Masker Kopi
Masker kopi akhir-akhir ini terkenal digunakan untuk perawatan wajah dan tubuh. Ampas kopinya bisa menghilangkan jerawat dan membuat wajah cerah bersih. Cara membuat masker kopi: siapkan 2-3 sdt bubuk kopi hitam, tambah sedikit air lalu oleskan ke seluruh wajah sampai merata. Biarkan masker mengering dan bilas menggunakan air bersih.

3. Masker Kunyit
Mungkin agak aneh ya masker dengan kunyit, karena terbayang bisa membuat wajah kuning? Tapi memang kunyit ini bagus Ladies untuk mengobati jerawat. Kunyit memiliki sifat anti-inflamasi dan anti-oksidan dapat mengobati kondisi kulit yang sedang meradang, juga menyembuhkan bekas jerawatnya lho. Cara membuat masker kunyit: parut beberapa kunyit lalu keringkan atau bisa juga membeli bubuk kunyit agar lebih praktis, tambahkan sedikit air lalu oleskan ke seluruh wajah secara merata. Biarkan 10-15 menit kemudian bilas memakai sabun pencuci wajah dan air bersih sampai sisa kuningnya hilang.

4. Masker Lidah Buaya
Sering kita melihat lidah buaya bagus untuk perawatan rambut. Ladies, lidah buaya juga bisa bantu hilangkan jerawat dengan dijadikan masker. Karena kandungannya yang bisa menenangkan dan meredakan kemerahan pada kulit yang berjerawat. Caranya: ambil satu tangkai lidah buaya, lalu potong kecil, ambil lendir lidah buaya dan oleskan ke bagian wajah yang berjerawat. Tunggu sampai mengering lalu bilas dengan air bersih. Masker lidah buaya ini aman digunakan setiap hari tanpa efek samping.

5. Masker Kayu manis dicampur Madu
Siapa sangka bumbu dapur kayu manis ini bisa melindungi kulit dari berbagai jenis jerawat? Kayu manis memiliki sifat anti-mikroba yang membantu proses menghilangkan bakteri. Sedangkan madu adalah elemen terbaik dalam campuran ini karena dapat membersihkan wajah dari semua bakteri. Kayu manis dan madu jadi paduan tepat untuk dijadikan masker untuk membasmi jerawat, caranya: 2-3 sdt kayu manis dicampur madu, aduk hingga merata dan tambahkan sedikit air agar tercampur, aplikasikan pada wajah dan tunggu 10-15 menit kemudian bilas dengan air bersih.

Shobat Bakrie MB, Untuk hasil maksimal, macam-macam masker di atas bisa digunakan secara rutin. Lakukan minimal 2 kali dalam seminggu. Jika jerawat memang sangat parah, kamu bisa melakukan perawatan ini setiap hari. Jangan lupa untuk selalu membersihkan tangan terlebih dahulu ya sebelum memegang jerawat. Selamat mencoba Ladies…

[.pancarkanpesonamu]

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to ""INILAH" 5 Masker Alami yang Bisa Bantu Hilangkan Jerawat Di Wajah Kamu"

Posting Komentar